Ruang Lingkup
Ruang Lingkup Mata pelajaran Bahasa
Inggris di SMA/MA meliputi :
1.
Kemampuan berwacana, yakni
kemampuan memahami dan/atau menghasilkan teks lisan dan/atau tulis yang
direalisasikan dalam empat keterampilan berbahasa, yakni mendengarkan, berbicara,
membaca, dan menulis secara terpadu untuk mencapai tingkat literasi informal;
2.
Kemampuan memahami dan menciptakan
berbagai teks fungsional pendek dan monolog serte esei berbentuk procedure, descriptive, recount, narrative,
report, news item, analytical exposition, hortatory exposition, spoof,
explanation, discussion, review, public speaking. Gradasi bahan ajar tampak
dalam penggunaan kosa kata, tata bahasa, dan langkah-langkah retorika.
3.
Kompetensi pendukung, yakni
kompetensi linguistic (menggunakan tata bahasa dan kosa kata, tata bunyi, tata
tulis), kompetensi sosiokultural ( menggunakan ungkapan dan tindak bahasa
secara berterima dalam berbagai konteks komunikasi) kompetensi strategi
(mengatasi masalah yang timbul dalam proses komunikasi dengan berbagai cara
agar komunikasi tetap berlangsung) dan kompetensi pembentuk wacana (menggunakan
piranti pembentuk wacana)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar